Hukum KriminalSorot

Program Ketahanan Pangan Desa Sukaraharja Diduga Ada Kejanggalan, Minta di Audit

13262
×

Program Ketahanan Pangan Desa Sukaraharja Diduga Ada Kejanggalan, Minta di Audit

Sebarkan artikel ini

JOURNAL NEWS | Program KETAPANG ( Ketahanan pangan ) desa Sukaraharja Kecamatan Cibeber Kabupaten Cianjur Jawa Barat yang diperuntukan ternak sapi masih belum jelas, pasalnya 10 ekor sapi untuk ketapang yang seharusnya sudah ada realisasi hingga saat ini masih dipertanyakan.

Ketua BPD desa Sukaraharja, Ujang Rohman kepada kantor Journal News senin, (15/01/24) mengatakan”, untuk program ternak 10 ekor sapi yang berasal dari Dana Desa (DD) diperuntukan program KETAPANG (ketahanan pangan) memang tidak ada, saya juga tidak tahu dimana adanya sapi sapi itu sekarang sisimpan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

” jangankan 10 ekor sapi, kandangnya pun masih nelum beres, padahal program ketapang ini diwacanakan dari tahun 2023, nah sekarang sudah tahun 2024 sedangkan kandangnya pun untuk ternak sapi masih belum beres paling baru 70 persen, masih perlu waktu.

” jadi kapan program ketapang ini bisa realisasi, kemungkinan diduga ini ada kejanggalan atau permainan, terkait anggaran yang kurang transparan, maka kepada pemerintah yang berwenang saya untuk desa Sukaraharja kecamatan Cibeber minta di audit”, tegasnya.

 

Sementara ketua karang taruna desa Sukaraharja, Yana saat diwawancara Journal News memaparkan”, program ini sudah di wacanakan dari tahun 2023 tetapi tidak ada bukti sampai saat ini, warga dan kelompok tani juga sempat menayakan terkait ketapang ternak sapi itu, ya saya jawab coba tanyakan aja ke kepala desa kenapa masih belum realisasi kemungkinan anggaran nya diduga ada kejanggalan”, paparnya.

Mencuatnya desas desus program ketapang desa Sukaraharja untuk ternak sapi, redaksi Journal News langsung menghubungi kepala desa Ajuk, akan tetapi saat dihubungi via WhatsApp kepala desa Sukaraharja Ajub tidak aktif, hingga berita ini diterbitkan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *