JOURNAL NEWS // Muspika Dan Badan Kerjasama Antar Gampong Tanah Jambo Aye (BKAG) Badan Kerjasama Antar Gampong (BKAG) Kecamatan Tanah Jambo Aye Kabupaten Aceh Utara, adakan sosialisasi tentang bahaya narkoba di Gampong Ceumpeudak. Sabtu, (17/5/2024).
Kegiatan sosialisasi ini berlangsung dari tanggal 16 hingga tanggal 18 yang diikuti 47 Gampong dari 3 kemukiman.
Kegiatan Sosialisasi ini bertempat di Desa (Gampong) yang dimaksud.
Dalam sosialisasi tersebut Kepala BNN kota Lhokseumawe, AKBP Werdha Susetyo,S.E, menjadi pemateri yang diwakili oleh Afri Fandi penyuluh Narkoba dari Kabupaten.
Acara ini dihadiri oleh Muspika Kecamatan Tanah Jambo Aye, Ketua Forum Keuchik (Forum Kepala Desa), unsur Keuchik (Kepala Desa), unsur Tuha Peut, unsur Kepemudaan, Koordinator Pendamping Desa dan tamu lainnya.
Ketua BKAG Kecamatan Tanah Jambo Aye H. Hasballah Hasbuh sangat mensuport serta mendukung kegiatan tersebut dalam rangka memberantas peredaran narkotika di Kecamatan Tanah Jambo Aye khususnya.
Marilah kita bersama-sama meningkatkan serta menghimbau kepada masyarakat akan bahaya Narkoba dan dampak Narkoba bagi masyarakat.
“Semoga dengan adanya sosialisasi ini memberi kita pengetahuan bahwasannya Narkoba bukanlah hal yang pantas untuk dicoba, dan juga kita harus mengedukasi para masyarakat untuk menjauhi Narkoba apapun bentuknya.” Terangnya.
Siapapun dan dari elemen apapun mempunyai hak dan kewajiban yang sama dalam memberantas peredaran gelap Narkoba.
“Saya harap, masyarakat terutama kepala desa mengambil peran besar serta bersama-sama antisipasi pencegahan peredaran Narkoba,” harap Hasballah.
Kapolsek Tanah Jambo Aye Iptu Herman Saputra SH, yang ikut didampingi Waka Polsek Ipda Hasbi M.Insya, menyampaikan apresiasi kepada BKAG yang sudah mensosialisasi bahaya narkoba di tingkat Gampong yang juga sebagai salah satu atas komitmennya dalam mencegah dan memberantas masuknya narkoba ke wilayah Gampong.
“Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dan remaja dapat mengetahui informasi dan pengetahuan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba,” imbuh Kapolsek.
Pemberita Muhammad