BeritaRagam

KPU Kabupaten Purwakarta Bersama BersamaJajaran Pesantren Al Mihajirin 3 Gekar Nobar Film Bertema Kerajarlah Janji

9764
×

KPU Kabupaten Purwakarta Bersama BersamaJajaran Pesantren Al Mihajirin 3 Gekar Nobar Film Bertema Kerajarlah Janji

Sebarkan artikel ini

JOURNAL NEWS – kpuurwakarta.go.id
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat melaksanakan kegiatan nonton bareng (nobar) film “Kejarlah Janji” sebagai salah satu upaya untuk memberikan sosialisasi dan pendidikan politik kepada pemilih pemula di Pondok Pesantren Al Mihajirin 3.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memeriahkan Hari Santri Nasional yang dikemas dalam program “KPU Goes to Pesantren”. Nobar film “Kejarlah Janji” merupakan upaya untuk mengajak segmen pemilih pemula untuk ikut berpartisipasi dalam menunaikan hak pilihnya pada 14 Februari 2024.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Film Kejarlah Janji ini sebagai sarana sosialisasi kepada Pemilih khususnya kepada Pemilih Pemula yang ada di Pondok Al Muhajirin 3 agar pemilih pemula menggunakan hak pilihnya di pemilu 2024 nanti” ujar Atik Musrifa selaku Kepala Subbagian Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Partisipasi Hubungan Masyarakat (22/10/2023).

KH. Karya selaku Kepala Sekolah SMA 3 Al Muhajirin mengapresiasi serta menyambut baik program nobar ini sekaligus memperingati momentum Hari Santri Nasional.

“Kegiatan ini bukan hanya sekedar menonton, melainkan mensosialisasikan serta mendidik anak-anak kami, karena banyak santri pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang ada yg sudah punya hak memilih”, ujarnya pada sambutan kegiatan nobar Kejarlah Janji (22/10/2023)

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Komisioner Bawaslu Kab. Purwakarta, Kesbangpol Purwakarta, Jajaran Pimpinan Ponpes Al Muhajirin 3, Santriwan dan Santriwati serta jajaran Sekretariat KPU Kab Purwakarta.

Film Kejarlah Janji ini diproduksi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) bekerja sama dengan Asta Jaya Centra Cinema, Padi Padi Creative, dan Garin Workshop, menyambut Pemilu 2024.
(humas kpu purwakarta PPdrio/foto: redi/ed diR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *