Ragam

Lapas Indramayu Gelar Upacara Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-116

90
×

Lapas Indramayu Gelar Upacara Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-116

Sebarkan artikel ini

Indramayu– Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-116, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Indramayu menggelar Upacara Bendera, Senin (20/05/2024).

Kegiatan Upacara diikuti oleh Pejabat Struktural, Staff Jabatan Fungsional Umum (JFT), Jabatan Fungsional Tertentu (JFT), Regu Pengamanan, dan CPNS Lapas Kelas IIB Indramayu.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang mengusung tema “Bangkit Untuk Indonesia Emas” tersebut, Kepala Lapas Kelas IIB Indramayu, Hero Sulistiyono, bertindak sebagai Inspektur Upacara yang membacakan amanat dari Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI.

Ada beberapa poin dalam amanat dari Menkominfo, diantaranya, menekankan pentingnya pendidikan dalam mewujudkan bangsa yang modern menuju Indonesia emas, mengingatkan dalam melaksanakan dan mengemban tugas untuk dpat mengambil keputusan yang tepat dan cermat pada kebaikan seluruh rakyat Indonesia.

“Menkominfo juga mengajak untuk memanfaatkan perkembangan teknologi untuk menjawab tantangan-tantangan yang ada, guna menyongsong Indonesia Emas,” kata Hero, menjelaskan amanat dari Menkominfo, ditemui usai Upacara.

Menkominfo juga engajak kepada seluruh peserta upacara untuk menatap masa depan dengan penuh rasa optimis, kepercayaan diri, dan keyakinan untuk meraihnya.

“Terakhir, Menkominfo juga ingin menjadikan peringatan Hari Kebangkitan Bangsa ini sebagai momentum untuk meraih mimpi sebagai Bangsa sebagaimana tertera dalam UU,” tutup Hero.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *