Peristiwa

Seorang Pemancing Meninggal di Atas Rakit, Begini Kronologisnya

150
×

Seorang Pemancing Meninggal di Atas Rakit, Begini Kronologisnya

Sebarkan artikel ini

JOURNALNEWS – Seorang pemancing asal Warungkondang meninggal dunia di atas Rakit saat sedang memancing di Waduk Cirata, tepatnya di Perairan Pasir Tangkil, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Selasa, (01/02/22).

Informasi yang dihimpun, bahwa Pemancing yang meninggal dunia diketahui bernama, Cep Rahmat 49 tahun, warga Kampung Cicariang, RT 02, RW 05, Desa Ciwalen, Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Hal tersebut dibenarkan Kasat Polairud Polres Cianjur, AKP Heri ZP, ia mengatakan bahwa menurut temannya Misbah 55 tahun yang sekaligus saksi, bahwa korban sempat mengeluhkan sakit di bagian dada, dan pingsan, namun setelah dicek oleh Misbah, Korban sudah meninggal dunia.

” Korban bersama saksi sedang memancing di Waduk Cirata, pada pukul 11.30 Wib, Korban mengeluh sakit dada, tidak lama kemudian Korban pingsan. Setelah dicek oleh saksi, ternyata korban sudah meninggal dunia, diduga korban sakit jantung,” kata AKP Heri ZP.

Kasat Polairud Polres Cianjur, Heri ZP mengatakan bahwa korban di evakuasi ke Dermaga Leuwi Orok, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur dan selanjutnya dibawa kerumah duka oleh keluarganya menggunakan Ambulance.

” Tindakan yang diambil kami berkoordinasi dengan Dishub Provinsi Jawa barat, lalu membawa korban ke Dermaga Leuwi Orok, Kemudian korban dibawa kerumah duka oleh keluarganya menggunakan Ambulance,” terangnya.(Andri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *