Berita

Pengamanan Ketat Polres Keerom Pada Debat Publik Ketiga Paslon Cabup dan Cawabub Berjalan Aman Kondusif.

44
×

Pengamanan Ketat Polres Keerom Pada Debat Publik Ketiga Paslon Cabup dan Cawabub Berjalan Aman Kondusif.

Sebarkan artikel ini

 

Journal News.id //Ratusan Personil Polres Keerom laksanakan pengamanan kegiatan debat publik ketiga pasangan calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kabupaten Keerom, yang digelar KPU Keerom, dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024. Minggu (10/11/24).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pengamanan kegiatan tersebut diawali dengan apel pengecekan personel pada pukul 17.00 Wit di depan gedung Pramuka Jalan Kelapa, Kampung Asyaman, Distrik Arso Kabupaten Keerom dengan protokol pengamanan ketat yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Keerom, KOMPOL Agus Tianto S.Sos.,M.H.

Dalam apel tersebut, Kabag Ops Polres Keerom menyampaikan arahan terkait penempatan personel di titik-titik pengamanan strategis, baik di dalam maupun di luar gedung.

“personel yang melakukan pengawalan kepada pasangan calon(Paslon) Cabup dan Cawabub juga telah ditentukan.” Tambahnya.

Kegiatan debat publik ketiga dimulai pada pukul 19.30 Wit dan berlangsung hingga pukul 23.20 Wit Selama jalannya acara, situasi di sekitar gedung terpantau aman dan terkendali, berkat pengamanan yang sigap oleh personel Polres Keerom.

Personel dari satuan lalu lintas (Satlantas) Polres Keerom turut berperan dalam mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi untuk memastikan kelancaran bagi tamu dan masyarakat yang melintas.” Terangnya.

Kapolres Keerom, AKBP Christian Aer, S.H.,S.I.K dari lokasi terpisah, menyampaikan apresiasi atas kesiapan dan kesigapan seluruh personel yang bertugas dalam pengamanan debat publik ketiga ini, Ia mengucapkan terima kasih atas dedikasi personel dalam menjaga keamanan dan ketertiban acara sehingga berjalan aman, tertib, dan kondusif.

“Pengamanan debat publik ini merupakan bagian dari rangkaian pengamanan Pilkada Serentak 2024, di mana Polres Keerom berkomitmen penuh untuk menjaga kelancaran seluruh tahapan pemilu dan menciptakan suasana yang aman bagi masyarakat Kabupaten Keerom.” Tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *