Daerah

Dalam Rangka HUT TNI ke 80, Babinsa Majalaya Membuka Turnamen Futsal Trofeo Bersama Kepala Desa

350
×

Dalam Rangka HUT TNI ke 80, Babinsa Majalaya Membuka Turnamen Futsal Trofeo Bersama Kepala Desa

Sebarkan artikel ini

 

Cianjur || Bhabinsa Majalaya Sertu Haryadi bersama Kepala Desa Majalaya melaksanakan pembukaan Turnamen Futsal (Trofeo) dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80 di Lapangan Balong Kampung Babakan Majalaya RT 12 RW 03, Desa Majalaya, Kecamatan Cikalongkulon, Kabupaten Cianjur, Sabtu, (2/10/25).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan turnamen Futsal ini selain bertujuan untuk memperingati HUT TNI ke-80 juga bertujuan untuk meningkatkan semangat kebersamaan serta sportivitas di kalangan masyarakat Desa Majalaya.

Selain itu Turnamen futsal ini juga diharapkan dapat menjadi ajang silaturahmi dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

Menurut Sertu Haryadi, kegiatan olah raga tersebut selain dibuka oleh Kepala Desa Majalaya juga dihadiri Ketua Karangtaruna setempat.

” Kepala Desa Majalaya, Mita Sasmita, hadir dan membuka acara tadi dan Babinsa turut serta dalam kegiatan ini sebagai bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat. Sementara Karang Taruna Desa Majalaya, yang dipimpin oleh Bapak Reza, berperan aktif dalam mensukseskan acara tersebut,” katanya kepada Wartawan.

Sertu Haryadi menambahkan jika Kegiatan itu mempertemukan tim-tim futsal dari berbagai kalangan masyarakat Desa Majalaya untuk bersaing dan menunjukkan kemampuan mereka.

” Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta meningkatkan semangat sportivitas dan kebersamaan di kalangan masyarakat Desa Majalaya, ” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *