Daerah

Dalam Rangka Hari Santri Tahun 2024, Baznas Kab.Bogor Berikan Kafalah Kepada Para Da’i dan Kiyai.

95
×

Dalam Rangka Hari Santri Tahun 2024, Baznas Kab.Bogor Berikan Kafalah Kepada Para Da’i dan Kiyai.

Sebarkan artikel ini

Bogor, Journal News.id

Ketua Baznas Kabupaten Bogor, KH. Lesmana.M.Pd mengatakan, Jajaran Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) merasa bersyukur hingga sampai hari ini Pemerintah Kabupaten Bogor terus memberikan kepercayaan kepada BAZNAS Kabupaten Bogor, sehingga kami pun akan terus berupaya untuk melakukan yang terbaik untuk Kabupaten Bogor, Hal itu dikatakanya pada kegiatan pemberian Kafalah kepada para Da’i / Kiyai, dalam rangka memperingati Hari Santri Tahun 2024 di Bigland Hotel, Sentul, Selasa (22/10/24).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Salah satu upaya Baznas Kabupaten Bogor adalah memberikan perhatian kepada pimpinan pondok pesantren, para Kyai dan Da’i di Kabupaten Bogor melalui pemberian kafalah,” ujarnya.

KH, Lesmana menjelaskan, tahun ini kita mulai memberikan Kafalah kepada 250 orang Da’i dari 40 Kecamatan se-Kabupaten Bogor, insya Allah mudah-mudahan jumlahnya akan terus meningkat pada masa masa mendatang dan pemberian kafalah ini setiap tahunnya bertepatan dengan peringatan Hari Santri.

Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika mewakili Pj. Bupati Bogor, berharap pemberian kafalah dari Baznas Kabupaten Bogor, dapat membantu para Da’i agar dapat melaksanakan tugas dakwah dengan lebih optimal.

Ajat Rochmat Jatnika mengungkapkan, dalam konteks dakwah, para Da’i memiliki tugas mulia untuk membimbing umat, namun tantangan yang dihadapi oleh para Da’i tidaklah ringan, terutama dari segi ekonomi dan kesejahteraan.

“Alhamdulillah Baznas Kabupaten Bogor mendukung para Da’i, melalui pemberian kafalah, yakni bantuan finansial untuk para Da’i yang berjuang di lapangan,” ujar Sekda.

Ajat mengatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten Bogor kami ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Baznas Kabupaten Bogor, atas kontribusinya bersama pemerintah daerah dalam mengatasi berbagai permasalahan sosial yang ada di masyarakat.

“Kami berharap pemberian kafalah ini, dapat membantu para Da’i agar dapat melaksanakan tugas dakwah dengan lebih optimal, ujar Sekda Ajat Rochmat Jatnika.(ris).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *