Indramayu – Pancasila sebagai alat pemersatu bangsa yang memiliki peran penting untuk mengatasi perbedaan dan pertentangan serta memiliki asas Nasionalisme yang tumbuh diatas perbedaan.
Demikian amanat Menteri Hukum dan HAM RI yang disampaikan oleh Kepala Lapas Indramayu, Beni Hidayat saat pimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila dilingkungan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Indramayu, Senin (2/10).
Dalam kesempatan ini, Menteri Hukum dan HAM RI mengajak kepada seluruh jajaran untuk menjadikan peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini sebagai momentum untuk merefleksikan hal-hal yang telah dan harus dilakukan untuk menjadikan Bangsa Indonesia Tangguh dimasa kini maupun yang akan datang.
“Kami mengajak, kepada seluruh keluarga besar Kementerian Hukum dan HAM RI untuk menjadi teladan dan contoh dalam mengaktualisasi dan memperkokoh nilai-nilai Pancasila untuk mewujudkan Indonesia Maju dan cita-cita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia,” ucap Beni membacakan sambutan Menkumham RI.
Nampak hadir dalam kegiatan itu Kepala Lapas Indramayu, seluruh pejabat struktural, staff JFT dan JFU Lapas Indramayu serta regu pengamanan.
Tema dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 ini “Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”.