Daerah

HUT Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023, Kapolres Cirebon Kota Siaga

101
×

HUT Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023, Kapolres Cirebon Kota Siaga

Sebarkan artikel ini

JOURNAL NEWS // Dalam rangka persiapan perayaan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, Kapolres Cirebon Kota, AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH., melakukan kegiatan pengecekan dan survei di Area Makam Sunan Gunungjati Cirebon. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu (7.6.23).

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH., menyatakan bahwa pengecekan dan survei dilakukan untuk memastikan bahwa lokasi tersebut layak digunakan dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, baik dari segi keamanan maupun daya tampung personel. Ucapnya melalui Kasi humas Polres Cirebon kota Iptu Ngatidja, SH.MH.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan pengecekan dan survei dihadiri oleh beberapa pejabat, antara lain Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH., Wakapolres Cirebon Kota KOMPOL Ahmat Troy Aprío, SH, S.IK., Kabag SDM KOMPOL Didi Wahyudi Sunansyah, S.H., M.H., Kasat Lantas AKP Triyono Raharja, S.Ik., M.H., Kasi UMKM Diskop Kabupaten Cirebon, Hartono, Kanit 1 Satuan Intelkam IPDA Suyatno, S.H., dan Kanit Reskrim Polsek Gunungjati IPDA Suganda.

Dengan dilakukannya pengecekan dan survei ini, diharapkan bahwa lokasi Area Makam Sunan Gunungjati Cirebon dapat memenuhi persyaratan dan menjadi tempat yang aman serta dapat menampung seluruh personel yang akan terlibat dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023. Tutup Iptu Ngatidja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *