Berita

Langkah cepat Kapolsek Seltim Polres Ciko, atas aduan warga gelar ops preman di Terminal Bus Harjamukti

70
×

Langkah cepat Kapolsek Seltim Polres Ciko, atas aduan warga gelar ops preman di Terminal Bus Harjamukti

Sebarkan artikel ini

Journal News. Id. POLRES CIREBON KOTA,- Maraknya praktek premanisme terutama calo di terminal Harjamukti Kota Cirebon menjadi perhatian khusus Kapolres Cirebon Kota.

Melalui Kapolsek Seltim Kompol Drs. Didi Suwardi didampingi Panit Reskrim Iptu Heru Syamsul Bahri, SE. MM bersama anggotanya, sebagai bentuk respon cepat adanya aduan warga masyarakat serta informasi adanya praktek premanisme. Melaksanakan ops pekat dengan sasaran premanisme. Sabtu malam (25.02.23)

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH. mengungkapkan, Tugas polisi adalah menciptakan Harkamtibmas.

Lanjut Ariek Indra Sentanu “Terkait hal tersebut Polsek Cirebon Selatan Timur giat Antisipasi Premanisme dan Calo Liar di wilayah Terminal type A Harjamukti Kel. Kecapi Kota Cirebon”. Papar Kapolres Ciko melalui Kapolsek Seltim Kompol Drs. Didi Suwardi

Sejumlah lokasi kami sisir dan patroli dengan sasaran Antisipasi Premanisme dan Calo liar. Diantaranya Depan Hotel Amanah Benua, Taman terminal Harjamukti dan Depan Alfamart Bypass. Tambah Didi Suwardi.

Kegiatan tersebut di Pimpin langsung Oleh kapolsek cirebon Seltim KOMPOL Drs. DIDI SUWARDI, Panit Reskrim Iptu Heru Syamsul Bahri, SE. MM, Panit 1 Intel Iptu Agoes Suwarto, Kasihumas Aipda H. Dwi P, SH, Panit 2 Reskrim Bripka Ade Dadang, SH, Anggota Opsnal Reskrim, Piket QR, Piket Reskrim dan Piket Intel. Jelas Kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, SH.MH.

Sejauh ini belum ada yang diamankan. Namun giat yang dilaksanakan oleh Polisi ini mendapatkan apresiasi dan tanggapan positif sejumlah warga. Kata Ngatidja.

“Terima kasih pa polisi, kami menjadi merasa aman dan tenang dalam berusaha pa polisi”. Ujar salah satu calon penumpang tujuan solo jateng yang sedang menunggu Bus.

Laporan: Wadira

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *