Ragam

Produk Rokok Lokal Madura Pamekasan tembus go internasional,Ini Tanggapan Presiden N.G.O Madura Zaini Werwer

842
×

Produk Rokok Lokal Madura Pamekasan tembus go internasional,Ini Tanggapan Presiden N.G.O Madura Zaini Werwer

Sebarkan artikel ini

Pamekasan, – PR. Empat Sekawan berhasil mengekspor rokok produksi mereka yang berjenis Sigaret Putih Mesin (SPM) dalam 1 kontener 40 feet. Kontener ini memuat 1.000 karton yang berisi 10.000.000 batang rokok dengan merek King Djava Classic dan San Milano yang akan dipasarkan di pasar global di negara Filipina. Ini merupakan peluang besar bagi para pengusaha rokok lokal Madura lainnya untuk memperluas daerah pemasaran sekaligus mengenalkan produknya ke pangsa pasar global.

Dengan ini Bea Cukai Madura melalui klinik ekspor telah memberikan asistensi ekspor pengusaha pabrik rokok yang ada di Madura sehingga salah satu pabrik rokok dapat merealisasikan ekspor mandiri, yang bertempat di PR. Empat Sekawan Pamekasan, Bea Cukai Madura melepas ekspor perdana rokok lokal ke negara Filipina pada Rabu, 2 November 2022.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Ekspor perdana rokok ini sebelumnya telah melalui asistensi Tim Klinik Ekspor Bea Cukai Madura terkait prosedur, perizinan merek eskpor, mutasi rokok (CK-5), dan proses ekspor barang kena cukai berupa rokok. Khusus produk rokok ini memperoleh fasilitas tidak dipungut cukai karena termasuk rokok ekspor.

Dalam hal ini aktifis kondang dan sekaligus juga Presiden Forum N.G.O Madura Zaini wer wer, begitu ia dikenal,dikalangan aktivis dan masyarakat Kabupaten Pamekasan,sangat mengapresiasi serta bangga pada perusahaan rokok lokal dari PR empat se kawan dari king Djava yang telah mampu meng hipnotis konsumennya hingga di kancah internasional ini Luar Biasa.

“Saya sangat mengapresiasi kepada owner dari PR empat sekawan H.suhaidi,yang mana hasil produksinya bisa mampu menembus pasar internasional,”tutur Werwer ( sapaan akrabnya) Presiden Forum N.G.O Madura.

untuk mengexpor produk rokok lokal Zaini Werwer juga menambahkan,agar dari PR Lokal lainnya,supaya bisa mengikuti jejak PR empat sekawan,agar bisa mengexport hasil produk rokok lokalnya ke luar Negeri.

“Jadi kepada PR yang lain,seperti Bawang Mas Group (BM), Bani Cahaya pro, King KD, HJS, SS jaya serta PR Lokal lainnya pun nantinya Bisa eksport ke luar negeri,ini merupakan sebuah keinginan besar semoga yang tergabung di APHT (asosiasi pengusaha hasil tembakau) pamekasan,bisa memasarkan hasil produk rokok lokalnya go internasional,” lanjut wer wer yang juga sebagai pelopor cintai produk rokok lokal Madura.

Zaini Werwer menambahkan,”bahwa dalam membuka pangsa pasar di kancah internasional,juga sangat membantu terdongkraknya Pendapatan Asli Daerah,serta dengan perusahaan rokok lokal ini juga bisa menjadi dewa penyelamat petani tembakau yang selama ini selalu merugi,sementara itu juga masyarakat dengan berpenghasilan rendah, yang kerjanya serabutan senang karna bisa merokok walaupun rokok lokal toh Rasanya juga nikmat dan mantab, yang penting murah meriah ringan di kantong agar dapur tetap ngokos ( berasap) bahasa Madura,” pungkasnya.

Dirinya sangat berharap,pulau Madura tidak hanya dikenal sebagai pulau garam saja, namun ia berharap Madura menjadi pulau pabrik rokok Bukan tanpa alasan.

“Saya sangat berharap bahwa Madura selama ini dikenal sebagai Penghasil tembakau terbaik di Indonesia bahkan di kelas dunia, jika Madura khususnya Kabupaten Pamekasan menjadi produsen rokok maka angka pengangguran dan kemiskinan serta Angka kriminalitas akan semakin menurun bahkan nyaris tidak ada sama sekali,untuk itu saya sangat berharap kepada para Aktivis, pemuda dan Lembaga sosial lainnya di Kabupaten Pamekasan serta pemkab Pamekasan dan semua lapisan masyarakat memberikan support agar para parusahaan Rokok Lokal khususnya pamekasan dan madura ini mampu berkarya dan berdikari di bidang ekonomi demi pulihnya perekonomian masyarakat dari semua sektor serta demi ke maslahatan ummat dengan harapan agar para perusahaan rokok lokal di pamekasan khususnya mampu ber daya saing dan membawa nama baik pamekasan dan madura sebagai ajang prestasi ” ekonomi pulih rakyat sejahtera,”harapnya.(ahd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *