Papua

Gelar Vaksinasi Massal, Pemuda Muhammadiyah Papua Bangun Sinergitas di Kabupaten Keerom

83
×

Gelar Vaksinasi Massal, Pemuda Muhammadiyah Papua Bangun Sinergitas di Kabupaten Keerom

Sebarkan artikel ini

SENTANI (JournalNews.id) – Menindaklanjuti kerjasama USAID (United States Agency for International Development)
dan Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) Pimpinan Pusat Muhammadiyah, maka Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Papua dan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Keerom, menggelar Vaksinasi Massal, Ahad (16/10).

Kegiatan bertajuk “Mentari Covid Vaccine Muhammadiyah Untuk Semua” berlangsung di Kampung Warbo Arso 7 dan Kampung Jaifuri Arso 3, Distrik Skanto, Kabupaten Keerom, merupakan program kerjasama Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) Pimpinan Pusat Muhammadiyah atas dukungan dari Badan Pembangunan Internasional AS (USAID).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

District Manager Kabupaten Keerom, Sigit Irmawan, mengatakan, MPKU PP Muhammadiyah dan USAID berupaya meningkatkan percepatan vaksinasi dan pelayanan kesehatan terkait Covid-19 di Provinsi Papua, khususnya di Kabupaten Keerom.

“Kegiatan vaksin massal ini diharapkan dapat mencegah penularan Covid-19 dan juga percepatan vaksinasi kepada masyarakat di Kabupaten Keerom,” kata Sigit Irmawan dalam rilisnya, Senin (17/10) siang.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan salah satu upaya membangun sinergitas dan percepatan vaksinasi kepada masyarakat umum, pelajar dan lanjut usia (lansia) yang ada di Papua, khususnya di Kabupaten Keerom.

“Kegiatan vaksin ini dilaksanakan selama beberapa hari kedepan hingga target bisa tercapai kurang lebih 5.000 peserta vaksin,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Sigit menyampaikan ucapan terima kasih kepada MPKU PP Muhammadiyah dan USAID atas kepercayaan mereka kepada pihaknya untuk melaksanakan kegiatan vaksinasi massal dan dukungan atas percepatan vaksinasi di Kabupaten Keerom. (RZR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *