SENTANI (JournalNews.id) – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Jayapura berencana menggelar Musda yang diawali dengan Rapat Pimpinan Paripurna Daerah (Rapimpurda), di salah satu hotel di Kota Sentani, Rabu (14/7).
Rapimpurda diikuti oleh seluruh KNPI Distrik serta sejumlah organisasi Kepemudaan (OKP), baik OKP nasional tetapj juga OKP lokal.
Bupati Jayapura yang diwakili oleh Asisten II Setda Kabupaten Jayapura, Joko Sunaryo dalam sambutannya mengatakan, setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh pemuda, selama itu adalah untuk kebaikan maka tentu pemerintah daerah akan memberikan dukungan.
Begitu juga, lanjut Joko, pemerintah sangat mengharapkan dukungan dari pemuda untuk membangun daerah ini. Untuk itu, sinergitas antara pemuda dan pemerintah hendaknya selalu terbangun, sebagai wujud kemitraan membangun daerah ini.
“Salah satunya adalah, kami mengharapkan agar semua elemen pemuda yang tergabung dalam organisasi sekelas KNPI untuk memberi dukungan kepada pemerintah daerah terkait Kabupaten Jayapura sebagai tuan rumah pelaksanaan Kongres Masyarakat Adat Nusantara (KMAN),” harapnya
Ditempat yang sama, Carateker Ketua KNPI Kabupaten Jayapura, Karel Suebu menerangkan bahwa pelaksanaan Rapimpurda kali ini adalah tidak terpisahkan dari rencana pelaksanaan Musda KNPI Kabupaten Jayapura. Setiap hal-hal substansial terkait Musda KNPI akan di bahas dalam Rapimpurda ini.
“Kami pastikan bahwa semua hal mengenai pelaksanaan Musda akan di bahas dan ditetapkan dalam Rapimpurda ini. Dengan demikian, akan ada gambaran untuk mematangkan rencana pelaksanaan Musda,” ujarnya
Suebu menerangkan, setelah Rapimpurda ini pihaknya tentu akan mengetahui peserta Musda yang mempunyai hak suara dan hak memberikan rekomendasi kepada calon kandidat ketua.
Ditambahkan, saat mendaftar seorang bakal calon wajib memiliki rekomendasi dari KNPI distrik minimal dari dua distrik dan minimal 3 OKP.
Senada dengan Karel, Ketua Panitia Rapimpurda KNPI Kabupaten Jayapura, David Suebu menuturkan, Rapimpurda diselenggarakan bertujuan, menetapkan kepesertaan dari OKP dan KNPI distrik, juga tema Musda, tanggal dan tempat pelaksanaan Musda, serta materi Musda.
Dikatakan, berdasarkan pengalaman dan pengamatannya, setiap pemuda potensial di Kabupaten Jayapura memiliki peluang yang sama untuk maju sebagai calon ketua.
“Hanya saja saat ini dibutuhkan seorang figur yang benar-banar bisa menjadi pemimpin pemuda dan menempatkan diri dengan baik untuk bermitra dengan semua pihak termasuk pemerintah tetapi juga mampu merangkul semua pemuda di daerah ini,” pungkasnya. (RZR)