Journal News.id// Timsus Polres Keerom berhasil menangkap seorang pria berinisial (MS) 40 Th, yang merupakan Spesialis pencuri ternak sapi di Kab. Keerom . Jumat (18/04/25)
Pelaku ‘MS’ adalah Spesialis pencurian ternak sapi di wilayah Distrik Arso, Kab. Keerom dan merupakan seorang Residivis yang belum lama menghirup udara bebas karna sebelumnya pelaku pernah di penjara karna kasus yang sama.
Kejadian penangkapan tersebut bermula dari laporan warga Kampung Sanggaria Arso 1 yang kehilangan 3 ekor ternak sapinya yang di ikat diwilayah kebun sawit dan melaporkan kejadian tersebut di SPKT Polres Keerom pada tanggal 03 April 2025.
Kapolres Keerom AKBP Astoto Budi R, S.H.,S.I.K.,M.H melalui Kasat Reskrim AKP Jetny Sohilait, SH.,MH. saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.
” Ya benar, kami melakukan penyelidikan dan penangkapan berdasarkan laporan Polisi nomor : LP / 99/ IV /2025/ Res Keerom, kami lakukan penyelidikan dan berhasil menangkap terduga pelaku ‘MS’ di wilayah Sentani, Kab. Jayapura” ujar Kasat Reskrim.
Saat ditangkap pelaku MS tidak bisa mengelak dan mangakui perbuatanya dan saat ini telah diamankan di Rutan Polres Keerom untuk mempertangung jawabkan perbuatanya.
AKP Jetny Sohilait SH., MH. juga menghimbau kepada warga yang mempunyai ternak sapi agar selalu mengecek sapinya bila diikat di tempat yang jauh dari rumah warga.
” Kami menghimbau kepada warga Kab. Keerom yang memiliki ternak sapi agar selalu mengecek sapinya terutama yang di ternak di wilayah kebun sawit , dan juga terutama kepada para pedagang sapi agar berhati hati sebelum membeli sapi dari warga, agar jangan sampai membeli sapi hasil curian” tutup Kasat Reskrim.