Cianjur, Forkopimcam Mande melaksanakan pengamanan jelang pergantian malam tahun baru 2024 di seluruh jalan jalan protokol wilayah Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Minggu, (31/12/23).
Menurut keterangan Camat Kecamatan Mande, H. Epi Rusmana, mengatakan bahwa pengamanan berpusat di Alun alun Cibalagung. Namun setiap jamnya akan dikakukan patroli mengelilingi wilayah Kecamatan.
” Pada malam ini kita melaksanakan pemantauan monitoring pelaksanaan tahun baru 2024 khususnya di Wilayah Kecamatan Mande. Sebelumnya tadi kita melaksanakan apel bersama gabungan dari Jajaran Kepolisian dan TNI dan semua jajaran kita melaksanakan apel kesiagaan. Nah setelah apel kita melaksanakan monitoring keliling kelapangan monitor mengetahui bagai mana kondisi yang ada di wilayah Mande,” kata Camat Mande H. Epi Rusmana.
Camat Mande juga menjelaskan jika lonjakan kendaraan mengalami kepadatan sejak tiga hari kebelakang. Hal itu dikatakannya karena adanya penutupan jalur puncak maka jalur alternatif yang masuk wilayah mande banyak dilalui kendaraan.
” Sejak tiga hari kebelakang. Nah kita ada kepadatan kendaraan arus, karena mungkin ditutupnya jalur puncak nah ini kita ada jalan alternatif yang mana mungkin melalui jonggol dan keluarnya melalui wilayah kecamatan mande. Saya pantau kemarin sore agak padat untuk jalur kendaraan yang melewati ke Cianjur mau pun yang ke bandung melalui jonggol,” ungkapnya.
Camat Mande juga menerangkan jika patroli mobile dibagi menjadi dua wilayah, yaitu wilayah timur dan ada wilayah utara.
” Dibagi dua wilayah timur dan wilayah utara supaya nanti dua wilayah ini tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Bagaimanapaun kita ini jalur lintasan,” terangnya.
Camat Mande juga menghimbau kepada warga masyarakat terutama orang tua yang memiliki anak remaja untuk tetap dipantau.
” Kalo memang jam sembilan malam nanti belum pada masuk rumah tolong untuk dimonitor dan dicek untuk diarahkan pulang kerumah masing masing. Karena kita menjaga di malam ini agar tidak ada hal yang tidak diinginkan,” pesannya.
Camat menambahkan, agar para pemuda tidak membawa sajam atau miras. ” Untuk larangan jangan membawa sajam dan minuman keras, karena kami akan melakukan patroli mobile setiap satu jam sekali,” tutup Camat Epi.