Journal News.id // Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun ( HUT) Dharma Wanita Persatuan yang Ke-24 pada 7 Desember 2023, DWP Kabupaten Keerom menggelar perlombaan Make Up, Kamis (9/11/23) di Aula Kantor Bupati Keerom, Arso Kota.
Kegiatan lomba diikuti 15 peserta anggota DWP terdiri dari unsur Dinas, Badan dan Distrik. Kegiatan dibuka langsung oleh Ketua DWP Kabupaten Keerom Ny. Corly Erlyn Reawarauw.
“Kegiatan lomba ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT DWP, jadi kita awali dengan sejumlah kegiatan lomba-lomba,” jelas Ketua DWP Kabupaten Keerom.
Dikatakannya, untuk kegiatan puncak HUT DWP pada tanggal 7 Desember biasanya digelar secara seromoni.
“Kita biasanya bersamaan dengan DWP Provinsi yang mengawalinya baru kita mengikuti di Kabupaten,” terangnya.
Lanjut dia menerangkan bahwa DWP Keerom rutin melakukan pertemuan anggota setiap bulan.
“Biasanya kegiataan rutin diawal bulan kita arisan sekaligus ibadah, lalu diakhir bulan antara minggu ketiga dan keempat itu kita adakan senam bersama,” ucapnya.
Ditambahkan, DWP Keerom juga melaksanakan sejumlah kegiatan ketrampilan bagi anggota.
Untuk meningkatkan keterampilan bagi anggota DWP, beberapa waktu lalu kita mengadakan pelatihan merangkai bunga, merias wajah dan lainnya untuk memotivasi setiap wanita untuk terampil,” tutupnya.
(@mrizul)