Daerah

Kunker Dirjen Bimas Katolik Kemenag RI Ke Negeri Tapal Batas Dirjen : Kami Serius membangun SMAK Negeri Keerom

1637
×

Kunker Dirjen Bimas Katolik Kemenag RI Ke Negeri Tapal Batas Dirjen : Kami Serius membangun SMAK Negeri Keerom

Sebarkan artikel ini

Journal News.id // Dalam rangka pengembangan pendidikan keagamaan Katolik di Negeri Tapal Batas, Dirjen Bimas Katolik Kemenag RI, Drs. Suparman, SE., M.Si bersama tim melakukan kunjungan kerja di Sekolah Menengah Agama Katolik (SMAK) Negeri Keerom, Kamis (13/6/24), di Kampung Wulukubun, Arso XIV, Skanto.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kehadiran Pejabat Utama Kemenag RI dan rombongan tersebut disambut baik oleh Kepala Sekolah dan Dewan Guru SMAK Negeri Keerom, Turut hadir Waket I DPRD Kabupaten Keerom Kanisius Kango, S.Sos, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh masyaakat dan tamu undangan lainnya.

“Kami hadir dengan kekuatan penuh di Kabupaten Keerom, menunjukan bahwa kami sangat serius untuk membangun SMAK Negeri Keerom yang memang milik Kementerian Agama RI,” katanya pada awak media usai meninjau sejumlah kelas dan fasilitas SMAK.

Suparman menjelaskan bahwa dirinya sebagai Dirjen Bimas Katolik ingin memastikan dan melihat secara langsung kondisi dilapangan.

“Saya tidak ingin hanya menerima informasi dari staf saja, tetapi ingin menyaksikan sendiri kondisinya, apa saja kekurangan dan kelebihan yang ada dilapangan. Tentunya yang menjadi kebutuhan dan kekurangan disini akan segera diselesaikan,” ujarnya.

Dirinya pun menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Keerom dan seluruh stake holder yang turut andil memberikan dukungan kepada SMAK Negeri Keerom.

Sementara itu, Kanisius Kango selaku salah seorang tokoh pendiri SMAK Negeri Keerom berharap Kementerian Agama RI dapat melihat secara serius pengembangan pendidikan keagamaan di wilayah Tapal Batas Kabupaten Keerom.

”Tentunya masih banyak kekurangan yang ada baik sarana dan prasarana fisik maupun terkait kebutuhan tenaga kependidikan dan lainnya. Kami masyarakat Keerom berharap pada kunjungan Dirjen Bimas Katolik disini dapat menjawab berbagai persoalan dan membawa perubahan untuk SMAK Keerom agar dapat melahirkan generasi Papua yang maju dan beriman,” tutupnya. (@MR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *