Daerah

Idhul Adha 1445 H, Bupati Keerom Piter Gusbager Serahkan Bantuan 15 Ekor Hewan Kurban

348
×

Idhul Adha 1445 H, Bupati Keerom Piter Gusbager Serahkan Bantuan 15 Ekor Hewan Kurban

Sebarkan artikel ini

Journal News.id // Dalam rangka hari raya Idhul Adha 1445 H/ 2024 M, Bupati Keerom Piter Gusbager, S.Hut, MUP secara simbolis menyerahkan bantuan 15 ekor hewan kurban kepada sejumlah mesjid di Kabupaten Keerom, Sabtu (15/6/24), Bertempat di Mesjid Baitul Muttaqin, Kampung Yaturaharja Arso X, Arso Barat.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

 

Turut hadir pada kegiatan itu, Kadistrik Arso Barat Yustin Imbiri, Kapolres Keerom AKBP Christian Aer, SH, S.IK, MUI Keerom, DMI Keerom para pengurus mesjid, ormas islam, tokoh agama dan lainnya.

“Hari ini saya hadir di sini untuk menyerahkan bantuan hewan kurban bagi masyarakat umat muslim yang akan merayakan hari raya Idhul Adha tahun 2024, yang kita salurkan kepada 11 mesjid dan 4 mitra pemerintah daerah,” ucapnya.

Dirinya menyampaikan dengan momentum Idhul Adha tahun ini, umat islam Kabupaten Keerom terus bersatu, bekerjasama dan saling mengasihi bersama-sama umat beragama lainnya.

“Makna Idhul Adha sejatinya adalah untuk kita saling berbagi, saling menghargai dalam toleransi dan mau berkorban membangun Kabupaten Keerom negeri yang kita cintai bersama,” ujarnya.

Lebih lanjut Bupati Gusbager berharap seluruh masyarakat dapat terus meningkatkan rasa persaudaraan dan persatuan menuju Pilkada Serentak tahun 2024.

“Marilah kita hidup rukun, bersatu dan saling bekerjasama agar Pilkada Kabupaten Keerom yang akan dilaksanakan dalam waku dekat adalah Pilkada yang aman, damai, dan penuh suka cita. Bijaklah menerima informasi terlebih berita-berita hoaks yang disebarkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab yang dapat memecah belah masyarakat,” tutupnya. (@mr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *