Berita

Bupati Gusbager Lepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji Kabupaten Keerom

643
×

Bupati Gusbager Lepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji Kabupaten Keerom

Sebarkan artikel ini

Journal News.id // Bupati Keerom Secara resmi melepas keberangkatan 15 Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Keerom untuk musim haji 1446 H / 2025 M.

Acara pelepasan berlangsung di Aula Bappelitbangda, Arso Kota, Kamis (15/5/25). Turut Hadir diantarnya Kepala Kantor Kemenag Keerom Yohannes Nahak, Forkopimda, Pimpinan OPD, TNI/Polri dan lainnya.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pada kesempatannya, Bupati Piter Gusbager menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung JCH Kabupaten Keerom.

“Kami doakan mereka terus sehat, kuat dan sabar selama proses persiapan sampai dengan tibanya nanti di tanah suci Mekkah untuk menunaikan Ibadah haji,” katanya.

Ia juga meminta JCH mendoakan Kabupaten Keerom menjadi daerah yang aman dan damai dalam kebersamaan.

“Semoga melalui doa JCH, Keerom terus aman dan damai dimana masyarakatnya selalu berpikir positif, saling membantu, saling memaafkan dan menerima perbedaan karena Keerom akan terus maju kedepannya,” ujarnya.

Sambung orang no 1 di Kabupaten Keerom itu bahwa masyarakat Keerom harus terus bersatu.

“Kita tidak boleh terus melihat negatif kekurangan orang lain, justru sebaliknya kita harus menjadi penolong bagi orang lain,” sebutnya.

Lebih lanjut Bupati 2 Periode Kabupaten Keerom itupun berpesan kepada umat lintas agama untuk terus meningkatkan toleransi dan kerukunan beragama.

“Hidup dalam sebuah perbedaan itu adalah sebuah anugerah, tinggal bagaimana kita meresponnya dengan cara bersyukur. Semangat transformasi spritual merupakan aspek penting menuju Keerom Maju,” pungkasnya.

Acara pelepasan keberangkatan JCH asal Kabupaten Keerom tersebut ditandai dengan penyematan Syal Kacu dan Koper oleh Bupati Kabupaten Keerom diakhiri dengan poto bersama. (@mr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *