Berita

Berbagai Kegiatan Pada Perayaan HUT Ke-21 Kabupaten Keerom, Ini Pesan Dan Harapan Bupati Keerom !

88
×

Berbagai Kegiatan Pada Perayaan HUT Ke-21 Kabupaten Keerom, Ini Pesan Dan Harapan Bupati Keerom !

Sebarkan artikel ini

 

Journal News.id // Bupati Keerom Piter Gusbager, S. Hut, MUP menyampaikan puncak perayaan HUT Ke-21 Kabupaten Keerom akan dilaksanakan pada tanggal 30 April 2024, Kamis (25/4/24), di ruang kerjanya, Kantor Bupati Keerom, Arso Kota.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Bupati Gusbager mengutarakan bahwa sedianya HUT Keerom akan dilaksanakan pada 12 April 2024, namun karena bertepatan dengan hari libur, maka puncak perayaannya akan kita laksanakan pada tanggal 30 April mendatang.

“Sejumlah rangkaian kegiatan akan kita mulai laksanakan besok 26 april 2024 di perempatan Arso Swakarsa yang dimulai dengan peletakan batu pertama pembangunan videotron sekaligus launching tanda tangan elektronik Kabupaten Keerom, jadi sejak besok dan seterusnya seluruh surat-menyurat Bupati, penandatanganan SK kepegawaian dan lainnya dengan tanda tangan elektronik,” terangnya.

Adapun rangkaian kegiatan lainnya adalah jalan santai berhadiah yang di rencanakan pada hari Sabtu, 27 April 2024, start dari Kantor Dinas Pendidikan dan finish di Kantor Bupati Keerom.

“Selanjutnya pada tanggal 30 pagi akan ada dua agenda yang direncanakan yaitu penanaman jagung di Food Estate Wambes dan penanaman kelapa sawit atau replanting sawit di Arso Kota dan juga melaksanakan launching bersama PLN untuk pemasangan listrik di 5 kampung 2 Distrik Kabupaten Keerom,” bebernya.

Dikatakannya, pemasangan listrik di Distrik Mannem dan Waris berdasarkan arahan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka kepada Pemerintah Kabupaten Keerom dan PLN.

“Maka PLN akan menanggung biaya pemasangan jaringannya ke kampung dan Bupati Keerom menanggung pemasangan sambungan ke rumah warga berupa meteran, kabel dan lampu. Untuk tahap pertama di tahun ini kita akan prioritas menyalakan lebih awal fasilitas umum seperti sekolah, gereja, Puskesmas Pembantu, rumah tokoh adat dan tokoh masyarakat dan untuk rumah masyarakat secara umum akan kita biayai dari APBN tahun 2025,” ucapnya.

Untuk itu, Bupati anak asli Keerom itu meminta masyarakat untuk terus bersatu untuk menjaga dan mendoakan Kabupaten Keerom lebih baik.

“Mari kita terus bekerjasama bersatu dalam satu komitmen membangun Kabupaten Keerom. Hari demi hari, minggu demi minggu, bulan demi bulan dan tahun demi tahun kita percaya bahwa daerah ini akan semakin baik dan bergerak maju. Apapun tantangan dan rintangannya akan kita hadapi bersama sesuai dengan motto Tamne Yisan Kefase (Bersatu Bersepakat Untuk Membangun) dan Kwembo Kentkei Girgura Kensuwri (Tuhan yang menciptakan kita yang membangun). “Dirgahayu Kabupaten Keerom ke-21,” pungkasnya.

(@mrizul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *