Berita

Wujudkan Pembinaan Mental dan Spiritual, Polda Papua Laksanakan Ibadah Gabungan di Polres Keerom

128
×

Wujudkan Pembinaan Mental dan Spiritual, Polda Papua Laksanakan Ibadah Gabungan di Polres Keerom

Sebarkan artikel ini

 

Journal News. id — Dalam rangka memperkuat pembinaan rohani dan mental bagi personel Polri, Polres Keerom menjadi tuan rumah pelaksanaan Ibadah Gabungan Garnisun Bimbingan Rohani dan Mental (Binrohtal) Polda Papua, yang digelar di Gereja Capel Oikemue Polres Keerom, Jalan. Drs. Cestius Watae, Kampung Asyaman, Distrik Arso, Kabupaten Keerom, Kamis (06/11/2025).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan ibadah yang dipimpin langsung oleh Pdt. Erikson Awak, S.Th tersebut dihadiri oleh PJU Polda Papua, PJU Polresta Jayapura Kota, PJU Polres Jayapura, serta PJU Polres Keerom dan diikuti oleh sekitar 200 jemaat anggota Polri beragama Nasrani dari berbagai satuan kerja di wilayah Garnisun Papua.

Turut hadir dalam kegiatan ini di antaranya Wakapolres Keerom KOMPOL Frits Joni Erari, S.E., M.M,
Wadir Tahti Polda Papua KOMPOL Piter Kalahatu, S.H, KOMPOL Jubelina Wally, AKP Katrina Heneke, AKP Welly, AKP Matelda, AKP Wilston Latuhasan serta para perwira dan personel jajaran Polda Papua dan Polres Keerom lainnya.

Rangkaian ibadah diawali dengan pujian pembuka “Tuhan Selalu Menolong”, dilanjutkan doa pembukaan, kesaksian pujian oleh Vocal Group Setia Polres Keerom, pembacaan firman Tuhan dari Amsal 11:11, serta persembahan syukur dan doa syafaat. Ibadah berlangsung khidmat dan penuh sukacita, diakhiri dengan sesi foto bersama dan ramah tamah antar peserta.

Dalam sambutannya, perwakilan peserta ibadah menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini serta berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan mengambil bagian dalam pelaksanaan ibadah bersama tersebut. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara rutin guna memperkuat iman, persaudaraan, dan semangat pelayanan di lingkungan Polri.

Kapolres Keerom AKBP Astoto Budi Rahmantyo, S.H., S.I.K., M.H, melalui Wakapolres Keerom KOMPOL Frits Joni Erari, S.E., M.M, dalam keterangannya menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas terselenggaranya kegiatan ibadah gabungan ini.

“Kegiatan Binrohtal ini sangat penting bagi kita semua, bukan hanya sebagai rutinitas keagamaan, tetapi sebagai sarana pembinaan mental dan spiritual bagi setiap anggota Polri. Iman yang kuat akan melahirkan sikap yang tulus dalam melayani masyarakat serta meningkatkan profesionalisme dalam menjalankan tugas,” ujarnya.

Wakapolres juga menekankan bahwa pembinaan rohani seperti ini menjadi pondasi moral dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap setiap personel Polri di jajaran Polres Keerom maupun Polda Papua dapat memiliki semangat pengabdian yang tinggi, integritas yang kuat, serta rasa tanggung jawab yang besar terhadap institusi dan masyarakat,” tambahnya.

Di akhir pernyataannya, Wakapolres Keerom menyampaikan harapan agar kegiatan Binrohtal Gabungan dapat dijadikan agenda rutin di wilayah Garnisun Papua.

“Kami berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan rohani seperti ini secara berkala. Semoga melalui ibadah bersama ini, semangat kebersamaan dan solidaritas antar anggota Polri semakin kokoh dan kasih Kristus senantiasa menjadi landasan dalam setiap tugas dan pelayanan kita,” tutup Wakapolres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *