Journal News.id // Menuju Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024, Kepolisian Daerah (Polda) Provinsi Papua mengelar Tabligh Akbar meghadirkan Ustadz ternama Dr. H. Das’ad Latif, S.Sos., S.Ag., M.Si., PhD di Kabupaten Keerom dalam rangka Papua Bersholawat Menuju Pilkada Damai Di Provinsi Papua, Selasa (26/6/24), bertempat di Mesjid Al Amin, Asyaman, Arso Swakarsa.
Kehadiran Ustad ternama asal Makasar di Kabupaten Keerom itu disambut Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri yang diwakili oleh Wakapolda Papua Brijen Pol Patrige Rudolf Renwarin dan Karo Ops Polda Papua Kombes Pol. I Ketut Gede Wijatmika didampingi Kapolres Keerom AKBP Christian Aer, SH, S.IK beserta jajaran.
Turut hadir Bupati Keerom Piter Gusbager, S.Hut, MUP yang diwakili Wabup Wahfir Kosasih, Plh. Sekda Keerom Lukas Saranga, S.Sos, pimpinan OPD, DPRD, tokoh-tokoh agama islam, tokoh masyarakat dan masyarakat Kabupaten Keerom.
Kapolda Papua dalam sambutannya yang dibacakan oleh Karo Ops, Kombes Pol. I Ketut Gede Wijatmika menghimbau seluruh masyarakat dan semua pihak untuk mendukung Pilkada yang damai, aman dan lancar di Provinsi Papua.
“Dalam rangka menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif jelang Pilkada Serentak 2024 Polda Papua mengajak kita semua untuk bersama-sama berdoa agar proses pelaksanaan Pilkada dapat berjalan aman, lancar dan damai,” ucapnya.
Dikatakannya, pelaksanaan tabligh akbar ini selanjutnya akan menjadi budaya oleh Polda Papua, sebab rangkaiannya telah dimulai dari Biak, Keerom dan Jayapura.
“Kami percaya pelaksanaan tabligk akbar ini merupakan bagian dari semua rangkaian tugus pemerintah dan masyarakat bertujuan menciptakan atmosfer damai di Tanah Papua ini,” ungkapnya.
Lanjut, Keluarga Besar Polda Papua berharap tabligh akbar ini terus berlanjut, bukan saja waktu ini tetapi juga diwaktu-waktu yang akan datang.
“Tentunya ada harapan dari kita semua dari pelaksanaan tabligh akbar ini, untum memohon doa restu agar seluruh anggota keamanan dalam menjaga dan mengawal pesta demokrasi dengan baik dan berjalan aman tanpa adanya gangguan,” pungkasnya. (@mr)