Journal News.id – Didusun Yanemyo, Kampung Suskun, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, telah dilakukan Kunjungan Kerja Oleh Kabaharkam Polri KOMJEN POL. Dr. H. Mohammad Fadil Imran, M.Si., dengan bertatap muka langsung bersama Pemerintah Daerah, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Petani Jagung, Sabtu (14/10).
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Kakorbinmas Baharkam Polri IRJEN POL Hary Sudwijanto, S.IK., M.Si., Karorenmin Baharkam Polri BRIGJEN POL Agung Julianto, S.I.K., M.Si., Kapolda Papua IRJEN POL Mathius D. Fakhiri, S.I.K., Wakapolda Papua BRIGJEN POL Ramdani Hidayat, S.H., Bupati Keerom Piter Gusbager, S.Hut.,M.U.P., Wakil Bupati Keerom Drs. H. Wafir Kosasih, S.H., M.H., M.Si., Kapolres Keerom AKBP Christian Aer, S.H.,S.I.K., PJU Baharkam Polri, PJU Polda Papua, PJU Polres Keerom, Pimpinan dan staf OPD Pemda Keerom, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat Dan Petani Jagung Kabupaten Keerom, peserta kegiatan sebanyak ± 150 orang.
Dalam sambutan Kabaharkam Polri KOMJEN POL. Dr. H. Mohammad Fadil Imran, M.Si., menyampaikan Kabupaten Keerom dipilih sebagai tempat pusat pelatihan budidaya tanaman pangan jagung karena mempunyai keistimewaan tersendiri sehingga patut untuk dipertahankan dan tidak ingin pusat pelatihan ini hanya menjadi simbolik.
“Saya berharap kehadiran pusat pelatihan ini juga mampu menyerap keunggulan masyarakat lokal dalam keunggulan teknologi pertanian sehingga ini menjadi challenge untuk Bupati Keerom dan juga kita sendiri dalam meningkatkan teknologi ekonomi atau pertanian ” tutur Kabaharkam.
Pada kesempatan itu juga Kabaharkam menyerahan bantuan pupuk dan bibit jagung kepada petani dilanjutkan penanaman bibit jagung dan bibit pohon sukun.
Saat ditemui dilapangan Kapolres Keerom AKBP Christian Aer, S.H.,S.I.K., menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada Mabes Polri, Baharkam Polri, Korbinmas Polri, dan Polda Papua yang telah melakukan kunjungan kerja ke Pusdiklat Jagung Suskun.
“merupakan suatu kehormatan bagi kami dapat menerima kunjungan Rombongan dari Mabes Polri dan Polda Papua ke Balai Pusdiklat Jagung Kampung Suskun Kab. Keerom, semoga dengan kunjungan kerja ini dapat memberikan semangat baru bagi kami semua dan para peserta Diklat dapat giat terus bekerja, memberikan yang terbaik dalam pengolahan Jagung di Pusdiklat” ungkap Kapolres.