Daerah

WARGA KUBANG DAPAT PENYULUHAN DI PROGRAM TMMD KE 121 KODIM 0620/KAB CIREBON

51
×

WARGA KUBANG DAPAT PENYULUHAN DI PROGRAM TMMD KE 121 KODIM 0620/KAB CIREBON

Sebarkan artikel ini

Journalnews // Kab Cirebon mc Dim 0620/Kab Cirebon, Selasa 6 Agustus 2024,- Dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon, selain melaksanakan sasaran fisik juga dilaksanakan kegiatan non fisik bagi masyarakat Desa Kubang, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, di Aula Kantor Kuwu Desa Kubang, Selasa (6/8/2024).

 

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan non fisik dalam program TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon tersebut Satgas TMMD menggandeng Dinas Instansi terkait diantaranya pada hari ini menggelar kegiatan penyuluhan pemadam kebakaran dari Dinas Damkar Kabupaten Cirebon serta penyuluhan bahaya Narkoba dari Polresta Cirebon.

 

Engku dari Dinas Damkar dalam penyuluhannya menyampaikan pihaknya mengedukasi kepada masyarakat terkait pencegahan dan penanganan bencana kebakaran di masyarakat dalam hal ini masyarakat Desa Kubang, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.

 

Usai dilakukan penyuluhan tentang bahaya kebakaran oleh Dinas Damkar Kab Cirebon, dilanjutkan tentang penyuluhan bahaya Narkoba dari Polresta Cirebon.

 

Sementara sehari sebelumnya juga dilakukan penyuluhan kepada warga masyarakat Desa Kubang terkait penyuluhan Bimtek Kemasan dan Digital Marketing oleh Disperindag Kab Cirebon.

 

Media center Dim 0620/Kab Cirebon

 

(Wadira)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *