Berita

Memiliki Dedikasi Dan Kontribusi Untuk Pendidikan, Bupati Keerom Terima Penghargaan Dari YPK di Tanah Papua

2496
×

Memiliki Dedikasi Dan Kontribusi Untuk Pendidikan, Bupati Keerom Terima Penghargaan Dari YPK di Tanah Papua

Sebarkan artikel ini

 

Journal News.id // Bupati Keerom Piter Gusbager, S.Hut, MUP diberikan penghargaan oleh Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) di Tanah Papua lantaran dinilai memiliki berkontribusi besar dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Keerom, Jumat (8/3/24), di Kota Jayapura.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Penghargaan tersebut diberikan pada momen HUT YPK ke 62 di Tanah Papua yang diterima Bupati Keerom yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Keerom Stenly Moningka.

Dalam keterangannya, Stenly moningka mengutarakan bahwa penghargaan ini diberikan atas dedikasi, kontribusi dan perhatian bapak Bupati Keerom untuk pendidikan Kabupaten Keerom.

“Memang perhatian yang cukup besar telah diberikan bagi pendidikan, beliau tidak memilih dan memilah dimana semua yayasan diberikan perhatian serius. Terutama kepada YPK Bapak Bupati memberikan guru, bantuan pembangunan gedung, pelatihan kurikulum dan lainnya sehingga wajar Bupati mendapatkan perhargaan dari YPK yang merupakan mitra kerja dari pemerintah,” jelasnya.

Diakuinya bahwa peran YPK di Keerom sangat positif, dimana terdapat 16 sekolah dari jenjang TK hingga SMA dan terus memberikan perhatian dalam pengembangan SDM di Kabupaten Keerom dan Pemerintah Keerom terus berkabolorasi dengan YPK di Keerom.

“YPK juga ada dipedalaman dalam upaya pengembangan SDM di Keerom. Kita berharap pelayanan YPK bersama pemerintah terus bersinergi dan lebih baik dalam memberikan pelayanan pendidikan dan pengembangan SDM,’ tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *