Ragam

Wujud Syukur Para Jemaah Haji Wilayah Kecamatan Kapetakan Gelar Puputan 40 hari dan Doakan jemaah meninggal

93
×

Wujud Syukur Para Jemaah Haji Wilayah Kecamatan Kapetakan Gelar Puputan 40 hari dan Doakan jemaah meninggal

Sebarkan artikel ini

Journal News. Id. Cirebon, – Sebagai wujud rasa syukur atas kepulangan para jemaah haji asal wilayah kecamatan kapetakan kabupaten cirebon. setiba kembali dengan selamat di tanah air setelah 40 hari melaksanakan ibadah haji di tanah suci Mekkah itu, nampak di wujudkan oleh para jemaah haji se- wilayah kecamatan kapetakan dengan menyelenggarakan tasyakuran (syukuran) atau biasa disebut masyarakat sekitar Puputan haji. Bertempat di Kantor KBIHU ” Asy-syaroniyah tepatnya komplek Masjid At toyibah Desa Pegagan lor berlangsung dengan Khidmat. Minggu (27/08/2023).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh H. Uti dari Perwakilan IPHI Kecamatan Suranenggala, Agus Mufti Ali, S.Pd.l, Ketua Yayasan Asy-syaroniyah , segenap pengurus KBIHU Asy-syaroniah, Perwakilan PKM Kedaton dr. Nuning Nurani Anggraeni, dan Para Jemaaah Haji kloter 4,9 dan 13, serta Ketua Basis H. Mohammad Pudin.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam kesempatan tersebut ketua Yayasan Asy-syaroniyah Agus Mufti Ali, S. Pd. I. menyampaikan” Ucapan selamat atas kepulangan para jemaah haji dengan teriring Do’a semoga menjadi haji yang Mabrur, Ujarnya.

Lebih lanjutnya Agus menyampaikan”Ibadah haji harus dilandasi niat hati yang suci semata mata ibadah karena Allah SWT.
Sehingga ibadah haji yang dilaksanakan mendapat ridho dan berkah dari Allah SWT.

Berkesempatan menunaikan ibadah haji merupakan undangan dari Allah SWT. Karena undangan berarti bagi kita yang mampu wajid berangkat menunaikan ibadah haji adalah orang – orang terpilih dari ribuan umat islam dan ini adalah suatu kehormatan, Kata Agus dalam sambutanya.

Selain itu, Agus juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kepercayaan terhadap KBIHU Asy-syaroniyah, dan berharap agar jemaah haji turut serta mensosialisasikan keberadaan KBIHU kepada masyarakat sekitarnya,” Pungkasnya

Sementara itu, Ketua Basis H. Mohammad Pudin dalam sambutanya” menyampaikan tentang laporan keuangan basis jemaah kloter 4 , 9. dan Alhamndulillah masih tersisa saldo, yang nantinya akan diberikan kepada yayasan Asy-syaroniyah berupa pemeluran halaman kantor yayasan tersebut, Ucap. H. Moh. Pudin.

Nampak dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyerahan cindera mata dari jemaah haji kepada pengurus KBIHU Asy-syaroniyah dan Tenaga kesehatan sebagai ucapan terimakasih atas pelayanan terbaiknya.

Kegiatan ditutup dengan Doa bersama sekaligus mendoakan Almarhum KH. Hasbulah yang meninggal dunia di Mekkah dan Almarhumah H. Kaduri yang meninggal setiba ditanah air. Jadi Ada saudara kita yang meninggal disana mari kita doakan semoga Husnul khatimah, amiin”

 

Laporan; Wadira

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *