Berita

Oknum balai latihan kerja ( BLK ) memungut jutaan rupiah ke calon karyawan yang ingin kerja keperusahaan PT. SUNGBO JAYA.

273
×

Oknum balai latihan kerja ( BLK ) memungut jutaan rupiah ke calon karyawan yang ingin kerja keperusahaan PT. SUNGBO JAYA.

Sebarkan artikel ini

Subang JournalNews id/ DPRD Kabupaten Subang, dari partai gerindra, Zainal mufidz SH. mengaku banyak menerima laporan langsung dari masyarakat terkait maraknya pungutan liar (Pungli) kepada para Pencari Kerja (Pencaker) untuk syarat masuk ke perusahaan yang ada di Kabupaten Subang.

Pria yang akrab disapa kang zainal ini menyayangkan sampai saat ini praktik pungli masih menjamur di Subang.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dengan adanya pungli ke para pencari kerja tersebut kata dia, tentunya merugikan pihak perusahaan dan masyarakat .

Apalagi pungli yang diminta ke para pencari kerja nominalnya hingga belasan juta. Salah satunya, laporan terbaru dari masyarakat Dusun Mekarsari Desa Ciasem Baru Kecamatan Ciasem Kabupaten Subang, tindakan pungli untuk masuk ke PT. Sungbo jaya.

“Orang cari kerja itu butuh duit. Ini malah dipinta duit dengan alasan ini dan itu. Dimana hati nuraninya ? Untuk mencegah aksi pungli ini baik dilakukan oleh orang dalam perusahaan ataupun pihak eksternal, Saber Pungli harus bergerak bekerja lebih maksimal. Ini sangat meresahkan di tengah-tengah masyarakat.

“Dan bagi masyarakat pelamar kerja yang jadi korban pungli harus berani melaporkan ke pihak polisi atau saber pungli,”kata Zainal.

Uryana selaku koordinator 3 aliansi dari karang taruna Sukamandijaya, Ciasem Girang dan Ciasem Baru sangat menyayangkan dengan maraknya pungli yang ada di lingkungan tersebut, apa lagi perusahaan PT. sungbo jaya itu sampai saat ini belum ada penerimaan karyawan, kalau iya benar ada penerimaan karyawan itu yang intervew nya siapa? Jangankan penerimaan karyawan, HRD dan staff nya pun belum ada. Udah jelas PT. Sungbo jaya itu sampai saat ini pabriknya masih di renovasi dan belum selesai,” pungkasnya. ( Bebeng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten…